TUGAS BAHASA INDONESIA : ANALISA SEBUAH BERITA
MENGANALISA BERITA
Sumber artikel : www.detik.com
Jakarta - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi
Gideon sukses menjuarai Malaysia Terbuka Super Series Premier. Mereka menjaga catatan
sempurnanya di final Super
Series.
Kevin/Marcus keluar sebagai juara setelah mengalahkan Fu
Haifeng/Zheng Siwei di babak final. Bertanding di Stadion Perpaduan, Kuching,
Minggu (9/4/2017), Kevin/Marcus menang lewat pertarungan tiga gim dengan skor 21-14, 14-21,
21-12.
Ini jadi gelar ketiga secara berturut-turut yang diraih
Kevin/Marcus di awal tahun 2017. Sebelumnya, ganda putra terbaik Indonesia itu
naik podium teratas di All
England dan India Terbuka Super Series.
Kesuksesan di Malaysia juga berarti kesempurnaan Kevin/Marcus
di final turnamen level
Super Series/Super Series Premier masih
terjaga. Sejauh ini, mereka sudah enam kali masuk ke final dan selalu menjadi
juara.
Kevin/Marcus pertama kali lolos ke final turnamen Super
Series di India Terbuka Super Series 2016. Mereka kemudian menjadi juara dengan
mengalahkan ganda putra Indonesia lainnya, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi.
Kevin/Marcus kemudian kembali masuk final di Australia
Terbuka Super Series
2016. Kembali mengalahkan Angga/Ricky, Kevin/Marcus meraih gelar Super Series keduanya.
Partai puncak dijejak Kevin/Marcus di China Terbuka Super Series Premier 2016.
Mereka sukses meraih gelar Super
Series Premier pertamanya dengan menundukkan wakil Denmark, Mathias
Boe/Carsten Mogensen, di partai puncak.
Di awal tahun 2017, Kevin/Marcus langsung menggebrak dengan
menjuarai All England
usai mengalahkan Li Junhui/Liu Yuchen di babak final. Masih on fire, Kevin/Marcus
melanjutkan kesuksesannya dengan memenangi India Terbuka Super Series 2017 dengan
kembali menundukkan Angga/Ricky di partai puncak.
Final Super Series/Super Series Premier yang dipijak
Kevin/Marcus:
India Terbuka Super Series 2016
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Angga
Pratama/Ricky Karanda Suwardi 21-17, 21-13
Australia Terbuka Super Series 2016
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Angga
Pratama/Ricky Karanda Suwardi 21-14, 21-15
China Terbuka Super Series Premier 2016
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Mathias
Boe/Carsten Mogensen 21-18, 22-20
All England 2017
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Li
Junhui/Liu Yuchen 21-19, 21-14
India Terbuka Super Series 2017
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Angga
Pratama/Ricky Karanda Suwardi 21-11, 21-15
Malaysia Terbuka Super Series Premier 2017
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Fu
Haifeng/Zheng Siwei 21-14, 14-21, 21-12
Analisa :
1. Kata All England yang merupakan bahasa asing seharusnya
diberi efek italic (garis miring)
2. Kata Super Series yang merupakan bahasa asing seharusnya
diberi efek italic (garis miring)
3. Kata Super Series Premier yang merupakan bahasa asing
seharusnya diberi efek italic (garis miring)
4. Kata on fire yang merupakan bahasa asing seharusnya
diberi efek italic (garis miring)
5. Menurut saya, untuk tanda baca dalam artikel ini sudah
benar dan tepat
Kritik yang membangun sangat diharapkan. Terimakasih atas perhatiannya para pembaca
Kritik yang membangun sangat diharapkan. Terimakasih atas perhatiannya para pembaca
Comments
Post a Comment